17 Juli 2009

Ada Bom Lagi Di Jakarta ( 17 Juli 2009 )

Peristiwa ledakan bom terjadi lagi di Indonesia. Peristiwa tersebut terjadi di dua hotel yang terletak di kawasan Mega Kuningan, Jakarta. Kedua hotel, JW Marriot dan Ritz Carlton menjadi sasaran dari aksi peledakan bom yang diduga dilakukan dengan bunuh diri. Sampai dengan tulisan ini dibuat sudah tercatat korban meninggal sebanyak 9 orang.

Inilah headline yang sedang hangat diberitakan sepanjang hari ini.

Kejadian ini menimbulkan banyak spekulasi terutama yang dikaitkan dengan hasil Pilpres 2009, sehingga seorang capres yang juga presiden saat ini memberikan pernyataan yang menguatkan tentang keterkaitan kejadian bom ini dengan Pilpres 2009, dengan menceritakan tentang adanya laporan intelijen yang akan menjadikannya sebagai sasaran terorisme.

Ada juga yang mengaitkan bom ini dengan keterlibatan asing yang tidak suka dengan mulai membaiknya ekonomi indonesia.

Yang menarik adalah bahwa kedua hotel ini adalah tempat menginapnya Tim sepakbola dari Manchester United dan Timnas kita Indonesian AllStar yang akan bertanding di Indonesia pada tanggal 20 Juli 2009.

Saya kira sudah jelas bahwa pelaku pemboman ini pasti ada hubungannya dengan sepakbola dimana pelaku pemboman ini pasti kelompok yang tidak suka dengan Manchester United atau kelompok Pembenci Sepakbola ..... ha....ha....ha.

08 Juli 2009

Mungkinkah Michael Jackson masih hidup?


Sebuah foto sempat diambil di hari Sabtu, 27 Juni 2009. Menurut sumber sebuah situs fans fanatik Jacko, michaeljacksonhoaxdeath.com dan michaeljacksonsightings.com, plot meninggalnya Jacko ini telah dibuat 10 tahun yang lalu dan harus segera dilaksanakan. Dalam situs tersebut, disebutkan bahwa Michael Jackson tidak sanggup menanggung utang, dakwaan hukum, kontrak yang berjubel, dan sebagainya. Untuk itulah, dari sumber yang sama pula, disebutkan bahwa seseorang yang menjadi Michael Jackson harus dibuat ‘mati‘ untuk membebaskan artis Michael Jackson sesungguhnya untuk hidup dalam ‘kebebasan‘.

Menurut situs michaeljacksonsightings.com, situs tersebut didedikasikan untuk membawa kebenaran dan forum bagi Michael untuk berkomunikasi dengan fans. Disebutkan pula, bahwa orang yang meninggal memang sudah menderita sakit sejak lama, dan kemudian dioperasi wajahnya untuk dibuat menyerupai Michael Jackson, bahkan hingga sidik jarinya juga cocok.

Sedangkan dalam situs michaeljacksonhoaxdeath.com, disebutkan bahwa terdapat kejanggalan atas meninggalnya Jacko. Seperti panggilan darurat 911 dibuat dari Mansion Jacko pukul 12.21pm, setengah jam setelah Dr. Conrad Murray menemukan jasad Jacko yang tidak sadar dan kemudian sang dokter memberikan CPR atau nafas buatan. Tubuh Jacko tiba di UCLA Medical Centre pukul 1.14 pm waktu local dan kemudian tim dokter dan kardiologis memeriksanya selama 1 jam, hingga mereka menyerah dan mengumumkan kematiannya pukul 2.26pm. Jenazah Jacko dibawa ke helikopter dan akan dipindahkan ke LA County Morgue dalam waktu 35 hingga 45 menit berikutnya. Lalu apa dan siapa yang ada di helikopter pun, dalam situs tersebut masih menanyakan apa yang sebenarnya terjadi atas Jacko.

Lalu di mana Jacko sekarang?

Dalam situs tersebut juga disebutkan bahwa fans memiliki perkiraan bahwa Jacko kini sedang bersembunyi di Eropa Timur, Bahrain, atau justru berpindah-pindah ke perbatasan Amerika dan Meksiko.

 
sumber : http://www.beritanet.com/Life-Style/Michael-Jackson-Hidup.html

Kualitas Tinta Pilpres 8 Juli 2009 ?

Saya datang ke TPS 2 di RW 01 Cengkareng Timur dengan semangat mensukseskan Pilpres 2009 dan berharap kualitas Pilpres kali ini bisa lebih baik.

Setelah mendaftar lalu mengambil kertas suara lalu saya pergi ke bilik suara untuk mencontreng Capres sesuai dengan pilihan saya, lalu saya masukan ke kotak suara dan terakhir mencelupkan jari ke tinta untuk membuktikan bahwa saya telah mneggunakan hak pilih.

Tentang tinta selain membuktikan bahwa kita telah menggunakan hak pilih juga dimaksudkan agar kita tidak bisa memilih dua kali.

Ketika sampai dirumah iseng-iseng saya mengetest kekuatan tinta di jari saya denga mengoleskan sabun krim sachet di permukaan tinta yang menempel di jari lalu saya ambil sikat halus lalu saya gosokan ke jari saya, apa yang terjadi?

Dengan mudahnya tinta tersebut hilang dari jari saya tanpa bekas sama sekali hanya dalam waktu kurang dari 5 menit.

Saya berpikir inikah tinta yang telah menghabiskan dana negara jutaan bahkan milyaran dapat hilang dalam waktu kurang dari 5 menit?, inikah tinta yang akan mencegah orang untuk mencontreng lebih dari satu kali?

Dengan diperbolehkannya orang datang ke TPS hanya dengan menunjukkan KTP maka sulit bagi kita untuk menyatakan kualitas Pilpres ini akan JURDIL.

Bagaimana KPU?

27 Juni 2009

Michael Jackson Meninggal Dunia

Michael Jackson meninggal dunia di rumahnya di Los Angeles pada hari Kamis, 25 Juni 2009, Pukul 14:26 Waktu setempat. Ia tidak sadarkan diri setelah menderita serangan jantung.

Bagaimana Kronologis Kematian Michael Jackson?

Inilah kronologis Kematian Michael Jackson yang saya kutip dari okezone.com

Sebagaimana dilansir Hollyscoop.com, Michael mengalami gangguan jantung dan langsung dilarikan ke UCLA Medical Center sekira pukul 13.00 waktu setempat, Kamis (25/6/2009).

Saat peristiwa tersebut, Michael didampingi dokter pribadinya yang setiap hari mengunjungi kakak kandung Janet Jackson tersebut.

Sekira pukul 13.14 waktu setempat, Michael dalam keadaan tak sadarkan diri tiba di rumah sakit. Sejumlah dokter dan personel gawat darurat langsung melakukan CPPR dan mencoba menyadarkan raja pop tersebut. 

Akan tetapi upaya tersebut tidak berhasil, selanjutnya sekira pukul 14.26 waktu setempat, Michael Jackson diumumkan telah meninggal dunia.

Mengenai penyebab kematian, sampai saat ini belum dapat diketahui. Rencananya autopsy dijadwalkan berlangsung Jumat siang, waktu setempat. Jenazah Michael sudah dipindahkan dari UCLA Medical Center ke kantor koroner dengan menggunakan helikopter milik Sherif Los Angeles, sekira pukul 18.00 waktu setempat.


24 Juni 2009

Debat Cawapres : Semuanya Sekuler

Semua calon wapres berpandangan sekuler saat ditanya hubungan agama dan politik dalam debat cawapres selasa (23/6) di Senayan City Jakarta. Dalam pandangan ketiganya agama tidak boleh masuk ke dalam ruang politik praktis. Yang berbeda cara penyajiannya. 

Boediono berpendapat agama tidak boleh menjadi unsur dalam politik praktis.”Agama itu mulia dan tidak boleh dijadikan elemen praktis, harus di atas politik praktis. Negara dalam hal ini bertanggungjawab untuk memberikan peluang untuk melindungi warga negaranya. Negara harus mengambil posisi menjaga keharmonisan,” kata Boediono.

Sementara Wiranto menilai, substansi agama malah harus dijadikan spirit untuk membangun kehidupan politik.”Nilai substantif agama, menurut saya bisa diambil untuk membangun etika politik. Jangan sampai di politik hanya BTN, bohong tega dan nipu. Nilai-nilai agama harus ada di dalamnya,” jelas Wiranto.

Meskipun sekulerisme sudah difatwakan MUI haram dilaksanakan ketiga capres tetap saja sekuler. Sekulerisme sindiri bukan berarti tidak mengakui agama. Namun agama hanya ditempatkan sebagai moralitas, hal-hal individual, atau ibadah ritual. Kalaupun agama masuk dalam aspek ekonomi dan politik, agama hanya sekedar substansi seperti jujur, santun , adil. Dalam pandangan sekuler agama tidak boleh dijadikan dasar negara apalagi menjadi sumber hukum dalam masalah kebijakan atau pengaturan urusan masyarakat secara praktis. 

Pandangan seperti ini jelas bertentangan dengan Islam. Syariat Islam bukanlah sekedar moralitas tapi juga mengatur manusia dalam bentuk hukum dan kebijakan yang sifatnya praktis. Dalam hukum waris misalnya, syariat Islam tidak hanya bicara pembagian yang harus adil. Tapi memberikan tuntutan praktis bagaimana keadilan itu bisa terwujud. Bahkan sampai dalam hitungan matematis seperti 2 : 1 . 

Syariat Islam bukan sekedar menyatakan keadilan penting dalam ekonomi , tapi secara praktis menjelaskan bentuk-bentuk praktis keadilan. Islam mengharamkan penimbunan barang atau emas dan perak yang berakibat terganggunya stabilitas harga dan pasar. Mengharamkan riba yang menjadi faktor instabilitas ekonomi. Tidak hanya itu , syariat Islam memberikan sanksi yang tegas bagi yang mempraktikkan hal-hal curang seperti itu. 

Berdasarkan syariat Islam, negara wajib menjamin kebutuhan pokok tiap individu rakyat , pendidikan gratis dan kesehatan gratis. Syariat Islam juga mengharamkan pemilikan umum (al milkiyah ‘amah) seperti barang tambang yang jumlahnya melimpah (emas, perak, batu bara, minyak) diserahkan pemilikannya kepada individu/swasta apalagi pihak asing. Pemilikan umum adalah milik rakyat yang harus dikelola dengan baik oleh negara untuk kemashlahatan rakyat. 

Islam bukan hanya bicara nilai-nilai substansial seperti politik harus adil. Tapi juga secara praktis mewajibkan bentuk negara yang harus diterapkan yakni Khilafah, syarat-syarat Kholifah, metode pengangkatannya, metode kontrol terhadap Kholifah , sampai bagaimana Kholifah bisa diturunkan kalau menyimpang.

Pandangan sekuler seperti ketiga cawapres diataslah yang menyebabkan syariat Islam tidak bisa diterapkan. Peran agama yang seharusnya bisa menyelesaikan persoalan masyarakat secara praktis menjadi mandul. Agama kemudian menjadi sekedar penonton atau penghibur penderitaan rakyat. Agama gagal menjadi kekuatan yang menyelesaikan persoalan manusia. 

Sebaliknya, ketika syariat Islam tidak diterapkan, yang diterapkan adalah sistem kapitalisme sekuler yang justru membawa penderitaan rakyat. Walhasil, jangan berharap banyak terjadi perubahan mendasar lewat pemilu ini kalau syariat Islam tidak diterapkan. (FW)


sumber: http://hizbut-tahrir.or.id/2009/06/24/debat-cawapres-semuanya-sekuler/

19 Juni 2009

Debat Capres - Debat Tanpa Perdebatan

Perdebatan antar calon presiden yang berlangsung di Studio Trans TV, Jakarta, Kamis (18/6) Jam 19.30 dan di selenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum ini justru nggak kelihatan debatnya ya.

Visi dan misi mereka hampir sama satu sama lain, jika capres yang satu menjawab maka capres yang lain menyetujui dan atau menambahkan.

Kita sebenarnya mengharapkan masing - masing capres bisa menyampaikan konsep atau platformnya, lalu bisa saling mengkritisi apa yang disampaikan oleh capres lainnya, sehingga kita sebagai masyarakat bisa melihat mana dari ketiga capres ini yang bisa membawa Bangsa ini lebih baik dari sekarang dengan konsep yang kuat.

Dalam acara perdebatan ini kita hanya melihat koor paduan suara yang dipimpin oleh seorang dirijen, yang mana capres satu sama lain hanya saling melengkapi sehingga menghasilkan nyanyian yang merdu.

Seharusnya acara ini lebih ditujukan kepada pemilih yang nantinya tidak salah pilih... tapi kenyataannya malah membingungkan pemilih. Karena ketiga capres ini lebih kelihatan kompak daripada sebuah persaingan .....